-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Kapolres Jember Gelar Halal Bi Halal Bersama Perwakilan Buruh

Jember, lintasone.com - Beberapa perwakilan buruh di Kabupaten Jember, terdiri dari Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) cabang Jember, Serikat Buruh Muslim Indonesia (Sarbumusi) cabang Jember, Forum Komunikasi Pekerja Antar Kebun (FK-PAK) Jember, Rabu (11/5/2022) diundang Kapolres Jember diruang Loby Utama untuk menggelar acara Halal BI Halal yang dikemas dengan acara ngopi dan sarapan bareng.

Selain acara halal bi halal, dalam kesempatan tersebut Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo SIK. SH., juga mendengar persoalan persoalan yang dihadapi oleh buruh di Jember.

"Pertemuan pagi ini merupakan inisiatif kami untuk mengundang beberapa perwakilan serikat buruh untuk duduk bareng sambil ngopi dan sarapan pagi, sekaligus halal bi halal mumpung masih di nuansa lebaran Idul Fitri," ujar Kapolres Jember AKBP. Hery Purnomo SIK. SH kepada sejumlah wartawan usai pertemuan.

Kapolres juga tidak memungkiri jika dalam pertemuan tersebut, pihaknya mendapat masukan dan beberapa persoalan yang dihadapi oleh buruh, diantaranya adanya beberapa perusahaan yang selama ini memberikan upah dibawah UMR Kabupaten.

Mengenai persoalan ini, Kapolres berjanji akan membantu butuh dalam mencari jalan keluar dengan melakukan komunikasi dengan pihak pihak terkait, seperti perusahaan maupun Pemkab Jember.

"Ya kami tadi juga mendengar penyampaian dari teman teman perwakilan buruh, jika di Jember ini ada banyak perusahaan yang mengupah karyawannya dibawah UMR, mengenai hal ini kami akan melakukan komunikasi dan pendekatan terhadap pihak terkait, untuk mencari persoalan yang terjadi," jelas Kapolres.

Terlebih dalam dua tahun terakhir banyak perusahaan yang terdampak pandemi covid-19. "Akan kita lihat kendala perusahaan dimana, apalagi dalam 2 tahun terakhir ini banyak perusahaan yang terimbas Covid," ujar Kapolres.

Sementara M. Faruq ketua Sarbumusi Jember, kepada wartawan mengatakan, bahwa pihaknya merasa senang dan berterima kasih kepada Kapolres Jember yang mengundang dirinya bersama teman teman serikat pekerja untuk sarapan pagi.

Terlebih dalam pertemuan tersebut, Kapolres juga mau menampung dan akan membantu mencari jalan keluar terhadap persoalan yang dihadapi buruh.

"Pertemuan ini tadi cukup menarik, karena bapak Kapolres mau membantu persoalan yang dihadapi buruh, terutama terkait UMR, karena dalam data kami, ada 850 perusahaan di Jember yang mana 50 persen lebih memberikan upahnya dibawah UMR, dan tadi bapak Kapolres akan membantu mediasi dan menjembatani untuk mengkomunikasikan ini dengan pihak perusahaan," pungkas Faruq. (herry)

0 Response to "Kapolres Jember Gelar Halal Bi Halal Bersama Perwakilan Buruh "

Posting Komentar

JUAL TANAH NOL JALAN SELUAS 1595m2 BORONGAN 900JT LOKASI BANYUMAS

DPRD Kab Pasuruan Mengucapkan Memperingati Selamat Hari Lahir Pancasila

Ketua MKKS SMKN Kab Pasuruan Mengucapkan Hari Bhayangkara Ke-78

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel