-->

LINTAS ONE

MEDIA ONLINE - WWW.LINTASONE.COM - FAKTA BERTANGGUNG JAWAB DAN PROFESIONAL - IKUTI TERUS BERITA TERBARUNYA

Sebanyak 24 Siswa Lolos Seleksi Kedokteran Unissula

IMG_5154

Semarang, lintasone.com - Sebanyak 24 siswa lolos seleksi Pendaftaran Mahasiswa Baru (PMB) Prodi Kedokteran Umum melalui jalur prestasi. Informasi tersebut telah dipublikasikan di website pmb.unissula.ac.id pada (9/1). Jalur ini diperuntukkan bagi siswa SMA / MA kelas XII dari jurusan IPA. Adapun nilai raport pada semester IV minimal 80 untuk mata pelajaran Kimia, Fisika, dan Biologi.

Kepala UPT Pemasaran dan Kehumasan Unissula Setiawan Widiyoko SH MKn menyatakan bahwa PMB jalur prestasi diperuntukkan bagi calon mahasiswa berprestasi. Jalur ini memiliki berbagai keistimewaan. Keistimewaannya antara lain diterima tanpa tes. Selain itu lebih ekonomis karena mendapat potongan Dana Pengembangan Istitusi (DPI) sebesar 50%. Dari jumlah DPI Rp310.000.000 menjadi Rp155.000.000.

Lebih lanjut Setiawan menjelaskan meskipun jalur prestasi sudah ditutup namun calon mahasiswa baru bisa mendaftar di prodi Kedokteran Umum melalui PMB jalur Online. Bagi pendaftar di jalur Online untuk Prodi Kedokteran Umum akan mengikuti seleksi menggunakan ujian Computer Based Test CBT.

“Tes CBT untuk seleksi bagi pendaftar di Prodi Kedokteran Umum dilakukan secara berkala di Fakultas Kedokteran Umum Unissula.  Seleksi CBT sudah dilaksanakan sebanyak dua kali yaitu pada tanggal 18 Desember 2022 dan 8 Januari 2023. Sedangkan untuk jadwal ujian terdekat yakni tanggal 22 Januari 2023,” ungkapnya.

Lebih lanjut Setiawan Widiyoko menjelaskan “Mengingat tingginya calon pendaftar di prodi Kedokteran Umum maka kami sarankan agar calon mahasiswa baru mendaftar lebih awal. Karena jika quota terpenuhi maka pendaftaran sewaktu waktu bisa ditutup. Sehingga saran kami mendaftarlah lebih awal,” pungkasnya.

Jalur PMB Online tidak hanya dibuka untuk Prodi Kedokteran Umum saja namun berlaku bagi semua prodi di Unissula. Pendaftar PMB jalur Online selain di Kedokteran Umum persyaratannya sangat mudah karena hanya menggunakan nilai raport semester IV bagi siswa kelas XII. Adapun bagi siswa yang sudah lulus bisa menggunakan nilai ijasah dan nilai raport semester IV. Prosedur dan kelengkapan persyaratan pendaftaran bisa di akses di website pmb.unissula.ac.id.(Andreas Sutikno).

 

0 Response to "Sebanyak 24 Siswa Lolos Seleksi Kedokteran Unissula"

Posting Komentar

SMKN Kabupaten Pasuruan Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445H

Pemda Kabupaten Pasuruan Himbau Larangan Peredaran Rokok Ilegal

Ketua dan Anggota MKKS Kabupaten Pasuruan Mengucapkan HPN 9 Februari 2014

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel